Rabu, 13 April 2011

Santap Roti Bakar Khas Jepang di Roppan



Anda penyuka roti bakar? Ada restoran baru yang menyajikan aneka roti bakar dengan sensasi yang berbeda. Roppan namanya. Restoran ini menyajikan roti bakar khas Jepang yang cukup seru untuk dicoba.
Di Indonesia, roti bukanlah makanan utama. Itulah sebabnya menu Roppan Toast di restoran ini sering dijadikan sebagai menu pembuka. Meskipun sebenarnya roti tawar tebal ciri khas Roppan ini cukup membuat Anda kenyang.
Yang menjadi favorit pengunjung dari menu Roppan Toast adalah Ike Banana (dengan topping keju, pisang dan coklat) dan Godzilla Burger (dengan topping beef burger, sliced burger dan sayuran segar).

Untuk santapan utama, tersedia menu Roppan Kitchen yang masih diadaptasi dari menu makanan Jepang. Roppan Udon dan Beef Hamburg Rice adalah varian yang paling sering dipesan pengunjung.

Namun, yang paling menarik dari seluruh menu Roppan adalah pencuci mulutnya. Roti tebal ini lembut di dalam namun renyah di luar. Dengan siraman madu dan topping es krim dengan berbagai pilihan seperti Vanilla Honey Toast, Ogura Honey Toast dan Matcha Honey Toast akan membuat lidah Anda bergoyang.
Para pengunjung juga akan dibuat nyaman dengan suasana Resto yang homey khas toko roti di Jepang. Anda tertarik untuk mencobanya? Silakan datang ke Roppan di Gandaria City dan Pejaten Village, dan rasakan sensasinya!

0 komentar:

Posting Komentar

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More